Jumat, 01 April 2011

Terapan Komputer Perbankan

TUGAS 2
  1. Jasa-jasa bank merupakan kegiatan perbankan yang dilakukan oleh suatu bank untuk memperlancar aktivitas bank tersebut dan juga untuk mendapatkan keuntungan yang sering disebut fee based. Sebutkan minimal 15 keuntungan yang diperoleh dari jasa- jasa bank tersebut ?

Jawab :


  1. PENYIMPANAN UANG

  2. KIRIMAN UANG (transfer)

  3. KLIRING (clearing)

  4. INKASO (Collection)

  5. SAFE DEPOSIT BOX

  6. BANK CARD

  7. BANK NOTE

  8. TRAVELLERS CHEQUE

  9. LETTER OF CREDIT (L/C)

  10. BANK GARANSI

  11. MENERIMA SETORAN-SETORAN

  12. MELAKUKAN PEMBAYARAN

  13. BUNGA (KONVENSIONAL) DAN BAGI HASIL (SYARIAH)

  14. PINJAMAN (KREDIT)

  15. INTERNET BANKING

kartika.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/.../Materi+4+JasaBank.pdf



  1. Jelaskan dengan lengkap yang dimaksud dengan :

Jawab :


A. KIRIMAN UANG (TRANSFER)

Transfer merupakan jasa pengiriman uang lewat bank baik dalam kota, luar kota atau pun ke luar negeri. Sarana dan besar kecilnya jumlah biaya ditentukan oleh nasabah.


B. KLIRING


Kriling merupakan jasa penyelesaian hutang piutang antar bank dengan cara saling menyerahkan warkat-warkat yang akan dikliringkan di lembaga kliring. Lembaga ini dibentuk dan dikoordinir oleh Bank Indonesia setiap hari kerja, dan peserta kliring merupakan bank yang sudah mendapat ijin dari BI. Lebih singkatnya kliring juga bisa disebut pemindah bukuan antar bank.


Tujuan dari kliring adalah :

  • untuk memajukan dan memperlancar lalu lintas pembayaran giral

  • agar perhitungan penyelesaian utang piutang dapat dilakukan dengan lebihmudah, aman dan efisien
  • salah satu pelayanan bank kepada nasabah

Mekanisme Kliring :


Penjelasan :

  1. Tn. A bertansaksi dengan Tn B

  2. Tn. A memberikan Cek pada Tn B. Tn. B sebagai nasabah Bank ‘XYZ’ melakukan setoran kliring di Bank ‘XYZ’
  1. Bank ‘XYZ’ mengirimkan Warkat (Nota Debet �� ND Keluar) kepada Lembaga Kliring

  2. Lembaga Kliring akan meneruskan Warkat kepada Bank ‘ABC’ (Nota Debet �� ND Masuk)

  3. Setelah proses pengecekan dan cek dinyatakan syah, maka di informasikan kepada Lembaga kliring untuk mendebet rekening Bank ‘ABC’ di BI dan di kredit ke rekening Bank ‘XYZ’.

  4. Penyampaikan hasil kliring kepada Bank ‘XYZ’ dan pihak Bank akan mengkridit


C. INKASO


Secara umum dapat dikatakan bahwa inkaso adalah proses kliring antar kota, baik dalam negeri maupun luar negeri. Biasanya waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan akan lebih lama.


D. SAFE DEPOSIT BOX


SDB merupakan jasa bank yang diberikan kepada pada nasabah, yaitu berupa kotak untuk menyimpan dokumen-dokumen atau benda benda berharganya.


E. BANK NOTE


Bank note merupakan uang kartal asing yang dikeluarkan dan diterbitkan oleh bank di luar negeri. Jual beli bank note merupakan transaksi antara valuta yang dapat diterima pembayarannya dan dapat diperjualbelikan dan diperdagangkan kembali sesuai dengan nilai tukarnya.

beberapa istilah dalam bank note :

  • Valuta = mata uang

  • Kurs = nilai valuta asing

  • Konversi = penyesuaian

  • Kurs konversi = penyesuaian nilai valuta asing terhadap rupiah


F. BANK CARD


Bank card merupakan kartu plastik yang dikeluarkan bank dan diberikan kepada nasabahnya untuk dapat dipergunakan sebagai alat pembayaran di berbagai tempat. Dalam system kerja bank card terlihat ada 3 pihak yang terlibat dalam prosesnya, yaitu:

1.Bank sebagai penerbit dan pembayar

2.Pedagang / merchant, sebagai tempat belanja

3.Pemegang kartu / card holder, sebagai yang berhak melakukan transaksi.


Keleluasaan dan kebebasan dalam menggunakan sangat dibatasi pada jenis kartu yang

diterbitkan. Setiap jenis bank card memiliki keunggulan dan kekurangan.

  • Charge card, suatu system dimana pemegang kartu harus melunasi semua penagihan yang terjadi atas dirinya sekaligus pada sat jatuh tempo

  • Credit card, suatu system dimana pemegang kartu dapat melunasi penagihan yang terjadi atas dirinya secar angsuran pada saat jatuh tempo

  • Debet card, pembayaran atas penagihan nasbaah melalui pendebetan atas rekening yang ada di bank dimana pada saat membuka kartu

  • Smart card, berfungsi sebagai rekening terpadu

  • Private label card, merupakan kartu yang diterbitkan oelh suatu badan usaha (bukan bank) dan penggunaan kartu hanya sebatas pada perusahaan yang mengeluarkan.


G. TRAVELLERS CHEQUE

Travellers cheque dikenal dengan nama cek wisata atau cek perjalanan yang biasanya digunakan oleh nasabah yang bepergian. Cek Wisata ini biasanya diterbitkan dengan nominal tertentu.


Keuntungan :

  • memberikan kemudahan berbelanja
  • mengurangi resiko kehilangan uang

  • memberikan rasa percaya diri

  • dapat dijadikan cederamata atau hadiah untuk relasi biasanya tidak ada biaya apapun

H. LETTER OF CREDIT

L/C adalah jasa bank yang diberikan kepada masyarakat (nasabah) untuk memperlancar arus barang dalam kegiatan ekspor-impor. LC merupakan suatu pernyataan dari bank atas permintaan nasabah (importir) untuk menyediakan dan membayar sejumlah uang tertentu untuk kepentingan pihak ketiga (eksportir).


Mekanisme Letter of credit :

Keterangan :


  1. Bank pembuka = Opening Bank, Issuing Bank

  2. Bank devisa = Advising Bank, Paying Bank, Negotiating Bank


    I. BANK GARANSI (GUARANTEE/JAMINAN)

Bank Garansi adalah jaminan bank dalam penyelesaian suatu proyek jika pelaksana (kontraktor) ingkar/cedera janji. Dengan adanya BG pemilik proyek mendapat kepastian bahwa proyek akan berjalan sesuai dengan perjanjian.


Mekanisme Bank Guarantee :


Keterangan :

  1. Terjadi perundingan rencana kerja proyek

  2. Kontraktor mengajukan Bank Garansi pada bank

  3. Bank memberikan Sertifikat BG

  4. Sertifikat diberikan pada pemilik proyek

  5. Pemilik Proyek memberikan proyek pada kontraktor

  6. Bila kontraktor cedera janji maka pemilik proyek dapat mencairkan sertifikat BG pada bank

  7. Bank penjamin akan membayar sertifikat BG pada pemilik proyek. Bila pekerjaan diselesaikan oleh kontraktor maka sertifikat BG harus dikembalikan.

Ref : kartika.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/.../Materi+4+JasaBank.pdf



  1. Jelaskan dengan lengkap dan jelas mengenai :
  • Simpanan pokok

Simpanan dari pihak ketiga kepada bank yang penarikannya dilakukan setiap saat dengan menggunakan cek, surat perintah pembayaran lainnya atau dengan pemindahbukuan.

  • Simpanan tabungan

Simpanan masyarakat yang penarikannya dapat dilakukan oleh si penabung sewaktu-waktu dikehendaki.

  • Simpanan deposito

Simpanan masyarakat yang penarikannya dapat dilakukan setelah jangka waktu yang telah disetujui berakhir.


Ref : http://adhipradigdo.wordpress.com/2010/03/10/giro-tabungan-dan-deposito/



  1. Tn. A bermaksud menyimpan uang dalam deposito on call sejumlah 60 juta rupiah, tanggal 4 agustus 2010 bunga 2% pm. Deposito on call dicairkan tanggal 22 agustus 2010. Berapa bunga yang diperoleh Tn. A ?

Jawab :


RUMUS :

Bunga = Nominal deposito x suku bunga x jumlah hari

365 atau 366 (tahun kabisat)

= Rp 60.000.000 x 2 % x 18

365

= Rp 59178,028


Ref :http://www.bprks.co.id/?idm=4&idsm=17




  1. Transaksi yang terjadi pada rekening tabungan Tn. A selama agustus 2010

Tanggal

Keterangan

Jumlah (Rp)

01 Agustus 2010

Saldo

700.000

07 Agustus 2010

Tarik tunai

200.000

12 Agustus 2010

Transfer masuk

600.000

19 Agustus 2010

Setor Kliring

100.000

26 Agustus 2010

Tarik tunai

1.000.000

Berapa jumlah bunga yang diperoleh Tn. A apabila bunga dihitung secara harian dan besarnya bunga 16% pa, tax 15% dan berapa saldo akhir tabungan pada bulan yang bersangkutan.

Jawab :

Tanggal

Jumlah hari mengendap

Keterangan

Jumlah (Rp)

Saldo

01 Agustus 2010

6

Saldo

700.000

700.000

07 Agustus 2010

5

Tarik tunai

200.000

500.000

12 Agustus 2010

7

Transfer masuk

600.000

1.100.000

19 Agustus 2010

7

Setor Kliring

100.000

1.200.000

26 Agustus 2010

6

Tarik tunai

1.000.000

200.000

SALDO HARIAN

1 agustus 2010 = 16% x 6 x Rp 700.000 = 1841,09

365

7 agustus 2010 = 16% x 5 x Rp 500.000 = 1095,89

365

12 agustus 2010 = 16% x 7 x Rp 1.100.000 = 3375,34

365

19 agustus 2010 = 16% x 7 x Rp 1.200.000 = 3682,19

365

26 agustus 2010 = 16% x 6 x Rp 200.000 = 526,02

365 +

10520,53

Pajak 15 % = 1578,08 -

Bunga 8942,45

Saldo = 200.000 +

Saldo akhir = 208.942,45

Ref : buku lab akun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar